Rabu, 04 April 2012

KONEKSI DELPHI & MYSQL
Di Delphi, telah disediakan berbagai cara untuk berkomunikasi dengan MySQL Server, ada ADO/dbGo – dengan perantaraan MyODBC driver, ada juga BDE dengan memanfaatkan ODBC, ada pula dbExpress yang melakukan koneksi langsung ke Server dengan perantaraan library MySQL. Sampai nanti, yang akan kita bahas adalah dbExpress ini, sebab dbExpress adalah teknologi koneksi database asli dari Borland, dan sudah mendukung MySQL sejak Delphi 6. Meskipun demikian tidak tertutup kemungkinan bagi Anda untuk menggunakan komponen koneksi pihak ketiga dalam aplikasi Delphi Anda, seperti MyDac dan sebagainya. Jika Anda nantinya tertarik, http://www.torry.net menyediakan beragam library antarmuka Delphi – MySQL untuk Anda download.
OK, kini kita buat sebuah aplikasi baru di Delphi. Harap diingat, meski Delphi 6 sudah mendukung MySQL, namun yang saya gunakan dalam menulis posting ini adalah Delphi 2006. Kita lanjutkan dengan langkah-langkah berikut:
·Tambahkan sebuah TSQLConnection dari palette dbExpress ke form
­
jokorb_wordpress_post_mysql_delphi_1.gif
Atur property LoginPrompt menjadi False, lewat Object Inspector
·Klik kanan pada SQLConnection1 pada form dan pilih Edit Connection Properties
Sebuah dialog Connection Editor akan ditampilkan
jokorb_wordpress_post_mysql_delphi_2.gif
·Kita buat koneksi dengan mengklik tombol Add Conection
jokorb_wordpress_post_mysql_delphi_3.gif
Koneksi ini bertipe MySQL dan kita beri nama DBMyData
jokorb_wordpress_post_mysql_delphi_4.gif
Klik OK.
Kini kita atur property koneksi DBMyData ini seperti terlihat pada gambar berikut
jokorb_wordpress_post_mysql_delphi_5.gif
·Anda bias mencoba koneksi ini dengan mengklik tanda centang di bagian atas dialog. Jika pesan yang muncul menunjukkan koneksi sukses, selamat, Anda siap berksperimen dengan Delphi & MySQL!
·Klik OK untuk menutup dialog Connection Editor
·Kembali ke form, ubah properti SQLConnection1 menjadi True, sehingga koneksi ke MySQL menjadi aktif.
·Tambahkan sebuah TSQLTable dari palette dbExpress, sebuah TDataSource, TDataSetProvider dan TClientDataSet dari palette Data Access ke form
Atur properti SQLConnection milik SQLTable1 menjadi SQLConnection1 dan properti TableName menjadi “teman”, seperti yang telah kita buat pada langkah di atas.
jokorb_wordpress_post_mysql_delphi_6.gif
·Sekarang ubah properti Dataset dari DataSetProvider1 menjadi SQLTable1.
Ubah juga properti ProviderName dari ClientDataSet1 menjadi DataSetProvider1.
Terakhir, ubah properti DataSet dari DataSource1 menjadi ClientDataset1.
Dari langkah-langkah ini, kita bias melihat alur data dari server MySQL hingga ke GUI aplikasi kita dan juga sebaliknya, pada diagram berikut:
jokorb_wordpress_post_mysql_delphi_ilustrationdiagram.gif

Sebenarnya, akses data dalam table MySQL dapat langsung dilakukan antara DataSource1 dan SQLTable1, tapi karena SQLTable adalah dataset unidirectional (satu arah), penggunaan data control yang multidirectional menjadi tidak berfungsi dengan baik. Contoh, DBGrid, DBNavigator.
Pergerakan kursor penunjuk record pun hanya dapat bergerak dengan arah Next() dan First. Last() dan Next() tidak didukung.
Dataset unidirectional sangat menguntungkan saat koneksi ke SQL Server (pada umunya) mengembalikan sejumlah besar data, karena menghemat memori dan trafik network.
Delphi menyediakan cara mengatasi hal ini dengan menambahkan DataSetProvider dan ClientDataset di antara kedua komponen database di atas. Dataset provider berfungsi mengontrol data dari SQLTable, dan menyimpannya sementara secara lokal, dan kemudian direpresentasikan kembali dalam bentuk dataset oleh ClientDataset.

·OK. Kini kita tambahkan sebuah DBGrid [palette Data Controls] dan beberapa buah Button hingga tampilan form menjadi seperti ini:
jokorb_wordpress_post_mysql_delphi_7.gif
·Sekarang kodenya. Klik ganda Button1, yang memiliki caption “Pertama”. Ketikkan kode untuk navigasi ke data pertama
1procedure TForm1.Button1Click(Sender: TObject);
2begin
3<span>   </span>ClientDataset1.First;
4end;
Untuk Button Sebelumnya
1procedure TForm1.Button2Click(Sender: TObject);
2begin
3if not ClientDataset1.Bof then
4ClientDataset1.Prior
5end;
Untuk Button Setelahnya
1procedure TForm1.Button3Click(Sender: TObject);
2begin
3if not ClientDataset1.Eof do then
4ClientDataset1.Next;
5end;
Untuk Button Terakhir
1procedure TForm1.Button4Click(Sender: TObject);
2begin
3ClientDataSet1.Last;
4end;
Untuk Button Refresh
1procedure TForm1.Button5Click(Sender: TObject);
2begin
3if ClientDataset1.ChangeCount>0 then
4ClientDataset1.ApplyUpdates(-1);
5end;
Untuk Button-Button lainnya dapat Anda lihat kodenya langsung pada demo program yang tersedia untuk Anda download di akhir tulisan ini.
·OK. Sekarang menampilkan data dari ClientDataset ke DBGrid. Seperti biasa, Anda cukup mengatur properti DataSource dari DBGrid1 menjadi DataSource1. Kini atur properti Active pada ClientDataset1 dan SQLTable1 menjadi True. Ubah juga properti Connection dari SQLConnection1 menjadi True.
·Jalankan program Anda.
jokorb_wordpress_post_mysql_delphi_8.gif


KODE SELENGKAPNYA
Berikut kode lengkap aplikasi yang baru kita buat di atas.

01unit umain;
02interface
03uses
04  Windows, Messages, SysUtils, Variants, Classes, Graphics, Controls, Forms,
05  Dialogs, DBXpress, FMTBcd, StdCtrls, Grids, DBGrids, DB, Provider,
06  DBClient, SqlExpr;
07type
08  TForm1 = class(TForm)
09    SQLConnection1: TSQLConnection;
10    SQLTable1: TSQLTable;
11    ClientDataSet1: TClientDataSet;
12    DataSetProvider1: TDataSetProvider;
13    DataSource1: TDataSource;
14    DBGrid1: TDBGrid;
15    Button1: TButton;
16    Button2: TButton;
17    Button3: TButton;
18    Button4: TButton;
19    Button5: TButton;
20    Button6: TButton;
21    Button7: TButton;
22    Button8: TButton;
23    Button9: TButton;
24    Button10: TButton;
25    procedure Button1Click(Sender: TObject);
26    procedure Button2Click(Sender: TObject);
27    procedure Button3Click(Sender: TObject);
28    procedure Button4Click(Sender: TObject);
29    procedure Button5Click(Sender: TObject);
30    procedure Button6Click(Sender: TObject);
31    procedure Button7Click(Sender: TObject);
32    procedure Button8Click(Sender: TObject);
33    procedure Button9Click(Sender: TObject);
34    procedure Button10Click(Sender: TObject);
35  private
36    { Private declarations }
37  public
38    { Public declarations }
39  end;
40var
41  Form1: TForm1;
42implementation
43{$R *.dfm}
44procedure TForm1.Button1Click(Sender: TObject);
45begin
46  ClientDataset1.First;
47end;
48procedure TForm1.Button2Click(Sender: TObject);
49begin
50  if not ClientDataset1.Bof then
51    ClientDataset1.Prior
52end;
53procedure TForm1.Button3Click(Sender: TObject);
54begin
55  if not ClientDataset1.Eof then
56    ClientDataset1.Next;
57end;
58procedure TForm1.Button4Click(Sender: TObject);
59begin
60  ClientDataSet1.Last;
61end;
62procedure TForm1.Button5Click(Sender: TObject);
63begin
64  if ClientDataset1.ChangeCount>0 then
65    ClientDataset1.ApplyUpdates(-1);
66  ClientDataset1.Refresh;
67end;
68procedure TForm1.Button6Click(Sender: TObject);
69begin
70  ClientDataset1.Delete;
71end;
72procedure TForm1.Button7Click(Sender: TObject);
73begin
74  ClientDataset1.Append;
75end;
76procedure TForm1.Button8Click(Sender: TObject);
77begin
78  ClientDataset1.Edit;
79end;
80procedure TForm1.Button9Click(Sender: TObject);
81begin
82  ClientDataset1.Cancel;
83end;
84procedure TForm1.Button10Click(Sender: TObject);
85begin
86  if ClientDataset1.ChangeCount>0 then
87    ClientDataset1.ApplyUpdates(-1);
88end;
89end.